Makassar, bem-kemafarunhas.or.id - Mahasiswa baru Fakultas Farmasi Universitas Hasanuddin melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat sebagai salah satu rangkaian kegiatan Pra RESEP 2015 BEM KEMAFAR-UH di beberapa tempat kota Makassar yang berlangsung selama 3 hari, minggu-selasa 19-22 Desember 2015.
Pengabdian masyarakat dilakukan dengan beberapa rangkaian acara diantaranya; pelatihan pembuatan kerajinan tangan kepada siswa-siswa sekolah dasar dan madrasah ibtidaiyah, pembagian sembako, pembagian makanan sehat di Fly Over, mengajar anak panti asuhan, sosialisasi obat dan penanaman TOGA serta beberapa kegiatan sosial lainnya.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa baru sebanyak 120 orang serta Organizing committee. Mereka terbagi atas 15 kelompok (GB) dan memilih tempat masing-masing sesuai dengan program kerja yang mereka bawakan, dan salah satu kegiatan gabungan yaitu Peringatan Hari Ibu, 22 Desember hari ini yang dipusatka di Fly Over, Makassar.
Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat kepedulian terhadap masyarakat sekitar yang membutuhkan bantuan, lebih dekat dengan warga. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk melatih kerja sama tim terhadap mahasiswa baru yang akan mengikuti RESEP 2015 akhir desember ini.
Lihat foto-foto kegiatan pengabdian masyarakat mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Hasanuddin berikut :
 |
Mangajar dan bermain bersama anak-anak panti asuhan |
 |
Anak-anak panti asuhan yang antusias mengikuti plajaran yang dibawakan oleh mahasiswa farmasi |
 |
Serunya bermain dna belajar bersama siswa-siswi madarasah ibtidaiyah |
 |
Pelatihan pembuatan kerajinan tangan kepada siswa MI di Makassar |
 |
Kegiatan pengabdian |
 |
Kegiatan pengabdian di panti asuhan |
 |
Peringatan hari Ibu di Fly Over |
Foto: Publiasi RESEP 2015
Editor: Aa
Komentar